Site icon Situs #1 Berita Gaming Rekomendasi

Trik Untuk Cepat Naik Level Mobile Legends, Begini Caranya

Permainan Mobile Legends Bang bang merupakan salah satu game MOBA mobile terpopuler saat ini di semua kalangan. Bagi para pemain, untuk bisa menaiikan level hero atau menaiikan rank akun mereka menjadi tujuan utama untuk membuktikan keunggulan dari skill mereka. Namun, proses ini seringkali membutuhkan waktu dan usaha ekstra atau tidak sedikit.

Faktor utama untuk cepat naik level di game Mobile Legends adalah pemilihan dan penguasaan hero yang tepat untuk masing-masing pemain:
– Setiap pemain harus memiliki 2 hingga 3 hero dari berbagai macam role yang bisa dikuasai, Karena ini akan membantu untuk para pemain bisa beradaptasi dengan kebutuhan hero di dalam tim.
– Fokus pada hero-hero yang sedang meta atau kuat di patch terkini. Informasi ini bisa didapatkan dari update game atau komunitas ML.
– Pelajari skill, combo, dan item build optimal untuk setiap hero yang anda ingin mainkan.
– Pastikan hero yang anda pilih sesuai dengan gaya bermain anda atau sesuaikan kekuatan dan kelemahan hero yang dipilih .

Beberapa Hero yang direkomendasikan untuk pemula karena mudah dikuasai para pemula namun efektif:

Tank: Tigreal, Minotaur

Fighter: Zilong, Balmond

Assassin: Saber, Karina

Marksman: Layla, Miya

Mage: Eudora, Cyclops

Support: Rafaela, Estes

Penguasaan Hero yang dimainkan merupakan hal terpinting daripada sekedar mengikuti meta. Hero yang anda kuasai dengan baik akan lebih efektif daripada hero meta yang belum anda pahami sepenuhnya.
Strategi dari Farming dan Ekonomi tim. Jika role anda bermain sebagai carry, pastikan farm sebanyak mungkin, namun Jika berperan sebagai support atau tank, biarkan carry tim Anda mendapat prioritas farm. Tekankan Prioritas pada last hit ke minion untuk memaksimalkan perolehan gold.

Rotasi dan Map Awarness
Kemampuan untuk melakukan rotasi dalam bermain menjadi faktor yang penting dalam permainan 1 tim.
Sering memperhatikan map untuk melakukan rotasi ke lane lain yan terkena serangan musuh.

Exit mobile version