Babak Regular Season Indonesia Kings Laga (IKL) Spring 2025 resmi berakhir pada 18 Mei 2025, menandai tuntasnya pekan keenam kompetisi bergengsi Honor of Kings Indonesia tersebut. Dari 10 tim yang bertarung, kini enam tim terbaik telah memastikan langkah ke babak Playoff, sementara empat tim lainnya harus menghentikan perjuangan lebih awal.
Dominator Esports dan Bigetron Esports tampil sebagai pemuncak grup Tyrant dan Overlord. Dominator mengukir sejarah dengan mencatat clean sheet alias rekor sempurna tanpa satu kekalahan pun sepanjang Regular Season. Tim ini bahkan menurunkan Ibot13, supersub andalan yang tampil gemilang pada debutnya melawan Vesakha Esports.
Sementara itu, Bigetron Esports mengamankan posisi puncak grup Overlord usai menundukkan RRQ, memastikan mereka lolos langsung ke Upper Bracket Semifinals, bersama Dominator, berkat keuntungan seeding.
Perhatian publik juga tertuju pada ONIC Esports yang memastikan diri sebagai tim terakhir lolos ke Playoff. Sempat terseok di awal musim dengan lima kekalahan beruntun, ONIC bangkit di pekan kelima dan keenam, termasuk kemenangan krusial atas RRQ. Kekalahan Mahadewa Esports dari Team Nemesis di laga terakhir menjadi penentu nasib ONIC, yang kini resmi menyusul lima tim lainnya ke fase Playoff.
Berikut daftar lengkap tim yang lolos ke Playoff IKL Spring 2025:
- Dominator Esports
- Bigetron Esports
- Talon Esports
- Kagendra
- Team RRQ
- ONIC Esports
Playoff IKL Spring 2025 akan digelar pada 30 Mei – 1 Juni 2025 di Mal Taman Anggrek, Jakarta, memperebutkan total hadiah Rp989 juta dan 3 tiket menuju Kings World Cup (KWC) 2025 di Riyadh, Arab Saudi.
Seluruh pertandingan akan disiarkan secara langsung melalui kanal resmi Honor of Kings Indonesia di YouTube, Facebook, dan TikTok. Saksikan pertarungan seru dari tim-tim terbaik Tanah Air menuju panggung dunia!