Site icon Situs #1 Berita Gaming Rekomendasi

Developer Expedition 33 Rilis Panduan Cosplay Beberapa Karakter Expedition

Clair Obscure: Expedition 33, game yang dikembangkan oleh Sandfall Interactive, sukses meraih penjualan 500.000 unit hanya dalam satu hari setelah perilisannya pada 26 April 2025. Pengembangan game ini melibatkan hanya 30 orang, namun berhasil mencuri perhatian banyak orang, termasuk penggemar JRPG.

Game ini juga menarik perhatian para penggiat cosplay, karena Sandfall Interactive merilis panduan cosplay yang detail untuk empat karakter utama: Gustave, Maelle, Lune, dan Sciel. Meskipun belum jelas apakah panduan untuk karakter lainnya akan dirilis, panduan yang ada sudah cukup mendalam dan mendetail.

Sukses peluncuran Expedition 33 ini juga mendapat ucapan selamat dari para pengembang lain, termasuk akun waralaba Final Fantasy, menandakan apresiasi yang luas terhadap kualitas dan pencapaian game ini.
Kamu bisa cek beberapa ilustrasinya di bawah ini.


Exit mobile version