Para Atlet Indonesia kembali mengharumkan nama bangsa 7 Atlet Esport siap berlaga di ajang Bergengsi Valorant Champions Tour (VCT) Pacific Stage 2.
Turnamen Valorant Champions Tour Pacific Stage 2 ini adalah bagian dari liga internasional diperuntukan region Asia Pasifik. Selain Indonesia negara Korea Selatan dan Jepang juga memiliki jumlah atlet esports terbanyak yang berlaga di kompetisi ini. Indonesia memiliki banyak atlet esports yang luar biasa dengan bakat patut diperhitungkan di panggung global, “kata Resha Pradipta, Country Manager Riot Games Indonesia & Malaysia dalam keterangan resminya, Sabtu (15/06/2024).
Dia mengatakan, “kami bangga dan antusias untuk terus mendukung anak-anak bangsa menampilkan talenta mereka di panggung dunia, termasuk tujuh atlet yang akan berlaga di liga Valorant Champions Tour Asia Pacific Stage 2 mulai 15 Juni mendatang.”
Para atlet yang akan bertarung berasal dari empat tim internasional, yakni Rex Regum Qeon, Global Esports, T1, dan Paper Rex. Atlet-atlet ini adalah:
- xffero, Monyet, dan Lmemore (Rex Regum Qeon, Indonesia)
- blaZek1ng (Global Esports, India)
- xccurate (T1, Korea Selatan)
- f0rsakeN dan mindfreak (Paper Rex, Singapura & Malaysia)
Paper Rex sendiri adalah tim esports yang sebelumnya berhasil merai